Pemerintah Kabupaten Buleleng terus berupaya mengoptimalkan pelaksanaan program pembangunan daerah. Hal ini terungkap dalam rapat evaluasi pelaksanaan program kegiatan pembangunan daerah triwulan II yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Buleleng, Gede Suyasa, Kamis (18/7).
Dalam rapat yang berlangsung di ruang rapat Bappeda Kabupaten Buleleng tersebut, Sekda Suyasa memberikan penekanan khusus pada pentingnya pengelolaan keuangan yang efektif dan efisien. Sekda Suyasa meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk segera memproses pembayaran belanja agar tidak menimbulkan sisa lebih anggaran (silpa).
"Saya ingatkan kembali kepada seluruh pimpinan OPD untuk segera memproses pembayaran belanja. Jangan menunda-nunda pembayaran sehingga ada anggaran yang mengendap dan menjadi silpa," tegas Suyasa.
Selain mengevaluasi capaian program yang telah dilaksanakan, rapat ini juga dimanfaatkan untuk membahas kendala-kendala yang dihadapi serta merumuskan langkah-langkah strategis untuk meningkatkan kinerja ke depannya.
Sekda Suyasa juga mengingatkan pentingnya akurasi data yang disampaikan oleh masing-masing OPD. "Bappeda sebagai leading sektor harus memastikan kesesuaian data dari seluruh OPD agar menjadi pedoman final sebelum rapat realisasi capaian kinerja diselenggarakan," tutupnya.
Hadir dalam rapat tersebut, Asisten I dan Asisten III Setda Buleleng serta seluruh pimpinan OPD se-Kabupaten Buleleng.
Baca Juga:
Sosialisasi Aplikasi SINGARAJA dan Toko Daring untuk Optimalisasi Pengadaan Barang dan Jasa